Mengaktifkan dan Menonaktifkan System Restore
Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi tutorial sederhana yaitu tentang Mengaktifkan dan Menonaktifkan System Restore Mungkin system restore sudah tidak asing lagi dalam dunia komputer khususnya bagi mereka yang telah berpengalaman dalam bidang IT. Namun, bagi kamu yang masih belum tau apa itu system restore ? Apa fungsinya ? Cara kerjanya gimana ? Nahh kalian tidak usah khawatir disini saya akan menjelaskan semua tentang system restore beserta dengan cara Mengaktifkan dan Menonaktifkan System Restore.
Apa sih system restore itu ? System restore adalah sebuah sistem yang dapat mengembalikkan komputer ke kondisi sebelumnya atau bisa disebut dengan undo. Mengembalikan apa ? Mengembalikan cinta yang telah hilang atau gimana ? 😀 haha Maksud dari mengembalikan ini adalah system restore dapat mengembalikan registry dan setting windows saja. System restore tidak dapat mengembalikan file atau aplikasi yang terhapus atau entag hilang kemana 😀 Nahh itu dia sekilas pengertian dan fungsi dari system restore.
Teruss cara kerja system restore gimana ? Good question 😀 Cara kerja dari system restore adalah membuat atau menyimpan sebuah system point dalam waktu tertentu. Sebelumnya sudah saya katakan bahwa system restore hanya mengembalikan registry dan setting windows saja. Jadi kesimpulannya disini system restore hanya menyimpan informasi tentang registry dan setting windows saja BUKAN yang lain !!
Berikut adalah cara Mengaktifkan dan Menonaktifkan System Restore :
Menonaktifkan System Restore
- Kalian pergi ke start menu kemudian search “Control Panel”
- Ketika sudah masuk ke control panel silahkan klik “System and Security”
- Kemudian pilih “System”
- Selanjutnya pilih System Protection
- Nahh sekarang kalian udah masuk ke system properties. Pada Local Disk (C) protection sudah aktif, untuk menonaktifkannya kalian klik Driver yang hendak di Nonaktifkan => configure
- Kemudian centang Disable system protection
Mengaktifkan System Restore
Untuk mengaktifkannya caranya sama dengan yang di atas. Kalian cukup pilih drive mana yang hendak kalian aktifkan kemudian pilih Turn on system protection
Keterengan :
- Max Usage : Mengatur besarnya alokasi yang di gunakan
- Delete : Untuk menghapus restore point sebelumnya.
Okee cukup sampai disini dulu pertemuan kita pada kesempatan kali ini. Semoga apa yang saya sampaikan kali ini bisa bermanfaat bagi kalian semua 🙂